Kamis, 14 September 2017

IYABOLEH: Explore Your World!


Saya dan Ayahnya anak-anak bagai bumi dan langit. Jika dia lebih cuek membiarkan anak-anak, sementara Saya bagaikan GPS, nempel terus. Pengen tau aja.

Ayahya pernah cerita, saat dia menjaga anak kedua kami waktu usianya sembilan bulan karena Saya menemani anak pertama di sekolah Play Group. Dia yang merangkak heboh menjelajahi ruangan sementara Ayahnya sibuk bikin tesis. Alhasil, kakinya si kecil diikat pakai tali. Si kecil bisa bebas bermain merangkak, sedang Ayah tenang bikin tesis. Jika talinya tegang, baru deh Si Ayah menggendong si kecil, menurunkannya di dekat Ayah lalu, BEBAS lagi. Aduh!

Setelah anak kecilnya masuk SD, baru deh si Ayah cerita Bab yang ini. "How could you, Dad?!"

Apalagi saat akan memutuskan sekolah untuk Anak kecil kami ini. Dia begitu suka dengan sekolah alam. You know what I mean? Mereka belajar di ruang terbuka. Seperti kebun, banyak tanaman, hewan, wall climbing, flying fox, tanah, lumpur, dan banyak tanda tanya besar lagi. Dengan setengah hati Saya mengijinkannya IYABOLEH, sekolah di sana.

Lantas, apakah Saya tenang? Tentu tidak! Hahaha.. Anak kecilku ini pulang sekolah dengan tanah yang menempel di seragam sekolah, tas, jilbab. Apalagi sepatunya. Sudah rusak sekarang! Itu terjadi setiap hari. Saya kan jadi penasaran. Apa sih yang dia lakukan di sekolah?  Jika kegiatannya begitu menguras fisik dan energi, Saya jadi kuatir dengan pemenuhan nutrisinya. Ya, kan? Makan siangnya dimakan gak? Bekal yang dibawa kadang-kadang masih utuh. Setiap hari pulang sekolah, pasti langsung minta makan karena lapar. Jadi pengen pasang CCTV di sekolahnya, yang tersambung langsung ke laptop Saya. I am paranoid mom!

Untuk sekarang mungkin tingkat ke-paranoid-an ini sudah agak berkurang. Karena, sudah ada Dancow Excelnutri+, susu pertumbuhan yang mengawal Si anak kecil menjelajahi sekolahnya. Cocok dengan kegiatannya di sekolah alamnya. Setidaknya Saya sudah yakin, Anak kecilku menghabiskan segelas susunya saat sarapan.

Seperti yang kulihat saat kami bermain di arena bermain Dancow Edupark "Explore Your World", Sabtu (9/9) di Solo Square. Wahana bermainnya banyak. Dan beyond my expectation. Terutama di "Central Park".


Central Park Area.
Area ini disulap menjadi sebuah taman. Cantik. Penuh dengan bunga warna-warni. Bagian atasnya dilengkapi dengan layar besar yang menayangkan perubahan cuaca. Kadang cuaca cerah, ada kupu-kupu, atau mendung dan gelap. Juga petir! Saat itu, tiba-tiba ada air hujan.

"Wah, hujan!" teriak Anak kecilku kesenangan.

"Untung pake jas hujan. Aku mau nungguin hujan lagi!" katanya sambil tertawa.



Air hujannya kan bohongan, nduk. Ada kipas angin besar ngumpet di pojokan. Kipas anginnya sekalian nyemprotin air. E tapi ini, cukup Bundanya aja yang tau. Gak tega merusak imajinasinya. Dia senang sekali mengeksplorasi isi taman ini. Semua bunga, ia pegang. Ia pun berseru, "Ini bunganya beda ya?"

Ternyata ada bunga artificial di sana. Terselip diantara bunga-bunga asli. Hahahaha. Wajah petualang kecilku ini menggemaskan. Di sini juga ada, patung kelinci dan burung merak. Wah, tentu saja langsung digendong-gendong dan dicium-cium. Tentu saja Bundaya bilang IYABOLEH.

Kalo itu adalah hewan beneran, bilang IYABOLEH juga gak ya? Hahaha..

Central Park: Explore bunga.

Central Park: Peluk Burung Merak


Central Park: Aku Sayang Kelinci.

Lanjut bermain lagi ke arena Play Park. Di sini ada kolam bola, panjat-panjatan, perosotan, patung kuda, patung sapi yang dilengkapi kantung susunya. Psst, dia gak mau megang susu sapinya. Takut susunya keluar.

???

Arena ini membuat Anak kecil berlari kesana kemari. Manjat, lompat dan merosot. Begitu terus. anak-anak memang butuh kegiatan bermain seperti ini untuk mengembangkan kemampuan motorik kasarnya.

Saking semangatnya berlarian, Saya tidak sempat memotretnya. Kecuali di kolam bola. Itu pun setelah Saya memohon untuk tenang selama 1 menit. And jepret!

Lebih baik memastikan dia aman daripada jeprat-jepret sana sini. Tiba-tiba anaknya gubrak! Abaikan ya Bunda. Saya memang begitu orangnya.


Play Park: Ready to play!


Play Park: Say Cheese!

Play Park: Meluncur!


Setelah puas bermain. Lanjut lagi ke wahana Art Center. Di sini, anak-anak mengantri untuk mencelupkan tangannya di cairan pewarna. Lalu mencetaknya di selembar kertas. Setelah itu, cap tangannya dilukis oleh om-om pelukis. Excited!

Di bagian Art Center juga disediakan banyak banget potongan lego dan puzzle. Anak-anak asik berimajinasi membangun impian mereka. Eh, tidak lupa juga. ada tempat untuk konsultasi para Ayah dan Bunda. Tentang asupan nutrisi dan pola asuh anak. Yah, seperti kata Riza Nopalas, Senior Brand Manager DANCOW Advanced Excelnutri+ Nestle Indonesia, "Kami percaya ada tiga elemen yang mempengaruhi tumbuh kembang anak yaitu nutrisi, stimulasi serta cinta Bunda dan Ayah. Oleh karena itu, kami harap inovasi terbaru kami yang didukung oleh Nestle Research Center ini dapat membantu si Kecil mencapai tumbuh kembangnya yang optimal dari sisi nutrisi."

Bonding antara Saya dan Si Kecil Sabtu itu membuat mataku lebih terbuka. Melihatnya begitu gembira dan menyenangkan sedikit menenangkan hati. Lagi-lagi, Syaa membayangkan kegiatannya di sekolahnya yang memang sedikit banyak ya seperti Edupark Dancow ini. Let me say, IYABOLEH. Untuk mendukungnya menjadi petualang kecil. Penjelajah ruang. Explore Your World!

Art Center: Mau bikin Ikan!

 
Art Center: Jadi Ikan!







Sabtu, 02 September 2017

Lip Cream Pamungkas: Sebuah Review Purbasari Lip Cream Hi-Matte Hydra Series

Kemarin, Gurunya anak kecilku yang kedua memandangiku takjub. Di sini kumerasa risih. Hahaha. Seolah tau isi hatiku, ia berkata, “Hari ini Mama Nada terlihat beda. Segar dan terlihat lebih muda,” jelasnya.

Pujiannya tentu membuatku tergelak.

“Emang kemarin-kemarin kelihatannya gimana, Bu?” Candaku.

“Kemarin kelihatan seperti Ibu yang punya anak sepuluh dan permasalahan dunia yang berat. Terlihat mukanya capek banget,” jelasnya.

“Mungkin karena lipstiknya ya, Mama Nada. Jadi lebih segar wajahnya,” tambahnya lagi.

Mungkin saja sih. Biasanya, wajah ini memang polos tanpa make up. Meskipun anter jemput anak ke sekolah. Lah, kupikir kan cuma anter dan jemput doang, ngapain harus dandan. Iya kan? Tapi, kegiatan lainnya juga sih. Alasan! Hanya saja kemarin sengaja menambahkan usapan lipstik Purbasari Hi-Matte Lip Cream. Gak ada acara spesial hanya iseng aja.