Judulnya 'Hidup Ketiga', jadi novel ini memang menceritakan tentang reinkarnasi dari kehidupan dua orang yang bernama Andaru dan Aruna. Dalam kisah ini, Andaru dan Aruna adalah dua manusia yang saling jatuh cinta. Namun percintaan keduanya sudah tentu ditentang oleh keluarga Aruna. Tentu saja karena perbedaan status sosial mereka. Pada jaman itu, ceritanya Andaru dan Aruna hidup dalam masa era kerajaan-kerajaan di tanah jawa. Tersebutlah Aruna adalah anak dari Mahapatih sebuah Kerajaan.
Sedangkan Andaru adalah seorang budak yang bertugas sebagai pelayan kakaknya Aruna. Alurnya sampai di sini mudah ditebak. Romantisme dua orang yang sedang jatuh cinta. Kucing-kucingan untuk bisa bersama secara diam-diam. Hingga akhirnya mereka melarikan diri dari istana dan menikah di sebuah kuil yang jauh dari kerajaan mereka. Sempat beberapa waktu mencecap bahagianya hidup bersama, prajurit Ayah dari Aruna berhasil menangkap Andaru. Meskipun Aruna menangis, menjerit, memohon dan bersujud pada Ayahnya, Andaru tetap dieksekusi mati oleh Ayah Aruna. Sebelum mati, Andaru sempat disiksa dan dipermalukan disaksikan rakyat kerajaannya. Aruna meraung memeluk jasad Andaru. Dalam tangisannya, ia meminta semesta untuk mempertemukan mereka kembali. Dan, semesta pun mengabulkan permintaan Liana.
Nah, alur ceritanya menarik di sini. Justru semesta memberi keistimewaan pada Andaru, ia bertemu 'malaikat maut'. Dalam hidupnya Andaru mengalami hidup yang tidak adil. Banyak plot twist dalam cerita kehidupan Andaru. Hingga semesta memberi kesempatan pada Andaru untuk bisa reinkarnasi dan dibekali ingatan dari kehidupannya dari masa lalu.
Akhirnya Andaru dan Aruna bertemu di masa modern namun dengan kehidupan yang berbeda. Tapi, pertemuan mereka tentu saja tidak mulus. Karena Aruna lupa dengan kehidupannya di masa lalu. Bahkan sudah memiliki kekasih lain. Sedangkan Andaru hanya punya sisa waktu satu tahun lagi untuk bisa bersatu dengan Aruna lagi. Apabila Andaru melewati tenggat waktu itu, ia akan mati di usia yang sama saat ia mati pertama kalinya. Dan, kehidupan ketiganya ini adalah kesempatan terakhir kali reinkarnasinya.
Perjalanan kisah Andaru dan Aruna ini sudah masuk bab ke 153 di platform Fizzo, aplikasi baca novel online. Jalan ceritanya terkesan lambat tapi menyentuh hati di setiap bab-nya. Karena, penulis menyajikan kisah hidup dan pergolakan batin tokoh Andaru dan Aruna secara rinci, tapi tidak membosankan. Novel ini masih on going. Cuss dicari judul novelnya Hidup Ketiga Andaru dan Aruna, penulis Daffo Azhar.